Monday, August 31, 2009

Jaman sekolah dulu....

Di saat sedang berjibaku dengan tugas2 kuliah sperti sekarang ini, aku jadi teringat usaha dan semangat temen2 jaman sekolah dulu...lumayan membangkitkan semangatku juga...

Purnama yang langganan juara kelas waktu SD (SD St. Antonius II Medan) dan SMP (SMP St Thomas 1 Medan)...selalu karatan di kursi juara pertama. Dulu waktu SD, kalo pelajaran belajar membaca, ibu guru selalu menyuruh Purnama untuk membaca karna Purnama yang paling lancar diantara kami semua....sementara aku waktu itu deg2an berharap untuk tidak disuruh membaca karna dengan disuruh membaca maka aku akan menjadi pusat perhatian dan itu membuatku gugup hingga akhirnya malah membuatku membaca dengan terbata-bata dan gagap...

Waktu SMA (SMAN 4 Medan), Winda karatan di bangku juara pertama. Aku ingat, Winda waktu itu menumpang di rumah saudaranya, rumah yang amat minimalis, lebih tepat disebut paviliun. Di rumah minimalis itu hanya ada 1 ruang selain kamar tidur, dan di ruang itulah segala aktivitas umum dilakukan seperti makan, belajar, nonton tivi, menerima tamu dlsb. Winda juga memanfaatkan ruang sempit itu untuk belajar sementara di sekitarnya begitu banyak distorsi, dari mulai suara tivi dan suara saudaranya yang asyik mengobrol. Tapi kendala-kendala itu tak menyurutkan semangat belajar Winda hingga dengan segala kesederhanaannya, Winda langganan jadi juara bertahan di posisi pertama dari kelas 1 sampai 3.

Di kelas 2 dan 3, aku sebangku dengan Santi Manurung....Santi juga langganan juara 2 atau juara 3, kejar-kejaran dengan Anwar. Santi sangat inspiratif..aku ingat, Santi slalu bangun subuh untuk belajar, dengan segala keterbatasan yang ada tapi dia mampu berprestasi di kelas. Santi tinggal di sebuah rumah yang dihuni bersama tulang dan abangnya, nun jauh di simalingkar. Tapi itu pun tak menyurutkan semangat belajar Santi. Aku ingat, kalau aku kesusahan, Santi dengan sangat jelas menerangkan hal-hal yang tidak kupahami hingga aku pun akhirnya mengerti. Santi selalu aku repotkan dengan pertanyaan-pertanyaan konyolku yang mungkin buat Santi mestinya anak SD juga tau....hahahaha...
Untung ada Santi, kalau tidak, mungkin aku tinggal kelas waktu SMA...hehehe...
Thanks ya San...

Ada juga Agus (Agustina Purba) yang berstatus anak kos (aku suka sekali dengan kamar kosnya di daerah Padang Bulan). Agus rajin belajar, dengan menyiapkan cemilan-cemilan yang menggugah selera, mampu menemaninya menggauli buku-buku pelajaran. Aku mencoba meniru cara belajar Agus dengan menyiapkan camilan, tapi yang terjadi adalah camilan habis tapi belajarnya tak kunjung usai...hehehe...

Di UGM (jurusan IESP), aku kembali bertemu dengan orang-orang pintar yang juga menginspirasiku untuk tekun belajar.
Ada Iing, Susi dan Nana yang IPK-nya tak pernah di bawah 3,5.
Ada Sunji yang juga sangat rajin belajar.
Ika yang rajin membuat semacam risalah di beberapa lembar kertas sehingga proses belajar jadi lebih mudah (ini yg aku tiru sekarang, biar gak perlu bawa buku tebal kemana2).
Imas dan Anis juga sangat rajin dan usahanya patut ditiru dan diacungin jempol kiri kanan atas bawah.

Ah....kenangan sekolah dulu benar-benar melekat di kepalaku hingga saat ini dan bersyukur aku dikelilingi teman-teman yang pintar dan rajin hingga mampu membangkitkan semangat belajarku...
Dari mereka-mereka ini aku belajar bahwa tak ada keberhasilan yang bisa diraih tanpa usaha dan kerja keras!

skarang waktunya ku kembali ke buku-buku pelajaran dan peer-peer...
ayo Frida...semangat!!!!



Urbana,
1 Agustus 2009

No comments:

Post a Comment